"Saya terakhir ke museum waktu masih sekolah SD!" Ujar Pak Imam, driver yang mengantar kami, saat aku bilang padanya rute selanjutnya. Entah dia terkejut atau exciting karena kami minta diantar ke museum. Jadi selepas mengunjungi Pantai Ampenan, kendaraan kami pun melaju ke Museum Negeri Nusa Tenggara Barat.
Seperti apa kata Pak Imam, sampai di tujuan aku melihat banyak anak-anak sekolah dasar berpakaian bebas di teras. Wah senangnya ketemu seumuranku. Aku juga masih imut-imut seperti anak SD lho. Uuhuuuyy. Jangan lupa segera membeli tiket masuk dan mengisi buku tamu. Seorang bapak pengurus museum yang ramah menghampiri sebagai pemandu kami.
Di depan pintu masuk ada display pigura berisi kain tenunan khas Lombok yang dibubuhi tulisan dan tanda tangan dari para tamu kehormatan. Salah satunya dari Putri Maha Cakri Sirindhorn Kerajaan Thailand yang pernah datang berkunjung di tahun 2016. Beliau seorang profesor antropologi wajar sangat peduli dengan sejarah budaya. Dari berita media elektronik yang sempat aku lihat, Putri Maha Cakri Sirindhorn setelah menyaksikan gerhana matahari di Pulau Ternate, Maluku Utara, beliau melanjutkan mengunjungi Pulau Lombok. Kok hampir sama ya, aku juga setelah dari Ternate tahun 2017 pergi ke Lombok tahun 2019. Perjalananku seperti napak tilas perjalanan Sang Putri Thailand.
Di ruang depan, saat menoleh ke kiri pandanganku langsung tertuju pada dua maket gunung. Maket itu menggambarkan penampakan Gunung Rinjani dan Gunung Tambora yang tersohor itu. Siapa yang tidak tahu Gunung Rinjani? Gunung yang memiliki kawah cantik Segara Anakan lengkap dengan mitos yang menggetarkan nyali dan menjadi salah satu destinasi idaman para pendaki di Indonesia untuk ditaklukkan. Ada lagi Gunung Tambora. Gunung yang terkenal kedasyatan erupsinya hingga melenyapkan tiga kerajaan pada masa itu (Kerajaan Tambora, Kerajaan Panetek, Kerajaan Sanggar). Erupsinya menyebabkan Benua Amerika dan Eropa mengalami musim dingin yang panjang, tahun tanpa musim panas yang menyebabkan gagal panen dan bencana kelaparan. Di sebelah kanan ada seekor buaya berukuran besar yang telah diawetkan. Buaya muara dari Dompu, Sumbawa dengan panjang mencapai empat meter dan lebar hampir satu meter. Buaya tersebut ditangkap pada tahun 2010, kemudian diawetkan dan diserahkan ke museum.
Ruang penghubung di antara ruangan depan dengan ruangan belakang museum di sisi kiri terdapat Nekara yang sudah tidak utuh. Sedangkan di seberang kanan terdapat maket Candi Borobudur.
Di ruang belakang yang lebih luas dipajang koleksi kostum pernikahan dari kelompok etnis Sasak, Samawa dan Mbojo. Di sebelahnya tampak Jaran Kamput, Kuda kayu yang dinaiki anak-anak yang telah dikhitan untuk diarak keliling kampung. Terlihat tiga orang anak tampak serius menulis di dinding kaca display.
Ada alat menenun lengkap dengan kain hasil tenunannya. Daun Lontar beserta alat pengukir/pemahat daunnya. Wah, ada Kitab Cerita Angling Dharma yang ditulis aksara pegon (aksara arab berbahasa jawa). Beberapa fosil, koin kolonial Portugis, Spanyol dan Belanda, serta senjata tradisional Kesultanan Bima. Sayang aku tidak bisa memasuki ruang emas karena terkunci. Aku hanya bisa mengintip disela-sela kaca. Tampak topi kopiah yang terbuat dari emas sebagai mahkota Sultan Bima.
Sebuah tarikan yang kuat membuatku menghampiri koleksi topeng-topeng kuno itu. Hhmm wajah yang terpahat ditopeng begitu hidup. Begitu pula dengan benda-benda penolak bala, pakaian sang spiritualis bernuansa magis. Entah mengapa aku tertarik memperhatikannya lebih lama. Mungkin kehidupanku yang telah lalu adalah seorang penyihir hahaha.
Setelah puas keliling melihat-lihat isi di dalamnya, aku bertanya pada bapak pengurus museum yang sabar mengiringi kami."Menurut bapak, koleksi andalan utama museum ini apa, Pak?" tanyaku.
"Untuk sementara belum ada. Belum ada koleksi khusus yang menjadi andalan museum ini" jawab pengurus museum.
"Sayang sekali sebenarnya lontar-lontar yang banyak itu bisa jadi koleksi andalan museum ini lho, Pak!" saranku.
Buat anda yang ingin mengunjungi Museum Negeri Nusa Tenggara Barat lokasinya ada di Jalan Panji Tilar Negara No.6, Taman Sari, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat 83117. Dengan areal seluas 8.613 m2 dan luas bangunan 3.160 m2, museum ini memiliki koleksi hampir mencapai 8.000 buah berupa koleksi sejarah, biological, geologist, arkeologi, filologi, numistik, heraldik, budaya dan keramik. Diresmikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Dr. Daoed Joesoef pada tanggal 23 Januari 1982.
Museum Negeri tak hanya menyimpan benda-benda bersejarah, ada beberapa koleksi museum yang dipercaya oleh masyarakat memiliki kekuatan ghaib. Benda penolak roh halus, pengusir roh jahat, serta penangkal petir menjadi bagian dari koleksi yang dapat anda lihat ketika berkunjung juga ke museum negeri. Museum dibuka setiap hari kecuali hari Senin mulai pukul 08:00 WITA.
Foto dan tulisan: Arum Mangkudisastro
http://befreetour.com/id?reff=X3KRF